SAKHUSA 2015,event terbesar Rohis 5 tahun ini


   SAKHUSA atau Salam Ukhuwah SMAN 5 adalah tabligh akbar rohis sman 5 depok yang bertujuan untuk mempererat tali ukhuwah islamiyah pelajar muslim se-jabodetabek. Ini adalah program kerja terbesar rohis sman 5 di tahun 2015/1437H ini. Mengapa event terbesar? Karena sasaran utama acara mencangkup siswa dan siswi se-jabodetabek atau dengan kata lain cangkupan SAKHUSA ini cukup luas,bahkan paling luas dari program-program kerja rohis sebelumnya yang hanya berskala internal SMAN 5 Depok saja. Ya,SAKHUSA ini memang satu diantara dua program kerja rohis sman 5 yang berskala eksternal. Tahun ini tema SAKHUSA yaitu “SAHABAT” (Satukan Hati,Bangkitkan Persatuan Umat).

Untuk mencapai sasaran utama SAKHUSA maka di SAKHUSA tahun ini diadakan beberapa lomba islami untuk pelajar muslim se-jabodetabek baik untuk tingkat SMA/sederajat atau SMP/sederajat. Lomba untuk tingkat SMA yaitu lomba Nasyid,syahril quran,MHQ dan Dasi akhwat (Dapur Kreasi akhwat). Lomba untuk tingkat SMP yaitu lomba Speech contest,Mading,MHQ dan Marawis.
Alhamdulillah,panitia siswa sakhusa tahun ini sudah terbentuk sejak sebulan yang lalu. Panitia siswa sakhusa 2015 diketuai oleh Rifqi Baddruzaman dan wakil ketuanya yaitu Ratna Dewi S. Saat ini para panitia sudah mulai sibuk mempersiapkan acara sakhusa ini yang acara puncaknya kurang lebih 2 bulan lagi,terhitung dari bulan agustus.

Ada yang berbeda dari sakhusa tahun 2015 ini,yaitu konsep acaranya. Insha Allah panitia acara akan mengusahakan dan menyiapkan sebuah konsep acara tabligh akbar yang berbeda. Hal ini bertujuan agar antusiasme pelajar se-jabodetabek untuk berpartisipasi dalam SAKHUSA semakin besar sehingga dapat mempererat tali silaturahim dan menjaga ukhuwah islamiyah antar pelajar muslim. Selain itu,juga untuk menarik minat siswa-siswi sekolah lain untuk datang ke SMAN 5 Depok guna memperkenalkan smanli itu sendiri,terutama ekstrakulikuler rohisnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tafakur Alam 2015! Taburkan Kebaikkan di Alam yang Indah (Tarbiyah)

Keutamaan Bulan Ramadhan

petunjuk pelaksanan dan teknis lomba Sakhusa 2016